Kapolres Garut Polda Jabar Pantau Operasi Yustisi Hari ke 9 Penegakan Prokes di Bunderan Tarogong

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

Kapolres Garut Polda Jabar Pantau Operasi Yustisi Hari ke 9 Penegakan Prokes di Bunderan Tarogong (foto oleh Humas Polres Garut-grahabignews.com)

Garut – Polri dan TNI juga pihak Pemerintah Kabupaten Garut, terus gencar lakukan Operasi Yustisi sebagai implementasi Inpres No. 6 Tahun 2020 dan Perda No. 47 Tahun 2020 guna menegakan kedisiplinan protocol kesehatan, agar masyarakat sadar menggunakan masker, mencucu tangan, dan menjaga jarak.

Keseriusan Kapolres Garut beserta jajarannya, tak main-main di dalam menegakan kedisiplinan protocol kesehatan pada warga masyarakat, baik yang berada di wiilayah perkotaan masupun di wilayah hokum masing-masing Kapolsek, agar masyarakat sadar, dan memperhatikan himbauan serta ajakan untuk selalu menggunakan masker, mencuci tangan, serta menjaga jarak pada masa pandemic Covid-19 ini.

Melalui Plh Kasubbag Humas Polres Garut, Ipda Mulih Hidayat, S.H., bahwa pada hari Rabu tepatnya tanggal 23 September 2020 Kapolres Garut Polda Jabar, AKBP Dede Yudy Ferdiansah , S.I.K., M.IK., pada hari ke – 9 (Sembilan) memantau pelaksanaan Operasi Yustisi hari ke sembilan di Bundaran Tarogong Kabupaten Garut.

Muslih menjelaskan, bahwa Dede Yudy Ferdiansah selaku Kapolres meninjau pelaksanaan operasi Yustisi inpres 6 Tahun 2020 serta perda 47 Tahun 2020 di bunderan Tarogong dan bundaran simpang lima.

Kapolres menuturkan lanjut Muslih, bahwa  hasil pantaun hari ini Alhamdulillah semakin sedikit warga yang tidak menggunakan masker, hal inilah yang di harapkan Pemerintah kabupaten Garut, dan masyarakat menyadari akan pentingnya kesehatan di tengah pandemi covid – 19.

Operasi Yustisi ini elas Kapolres melalui Humas Polres Garut,  masih tetap gelar selain di bunderan Tarogong dan simpang lima baik secara stasioner maupun secara mobile oleh gugus tugas forkompimda dan forkompimcam di 33 polsek jajaran.

Pada kesempatan tersebut lanjut Muslih, bahwa Kapolres menelaskan terkait tujuan Operasi Yustisi, adalah untuk mendisiplinkan masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan yakni minimal menggunakan masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

“Bapak Kapolres berharap masyarakat nantinya tetap melaksanakan protokol kesehatan menggunakan masker untuk kesehatan sesuai harapan , Garut Bermasker sampai pandemi covid-19 dinyatakan ada obat atau penawarnya, pungkas Ipda Muslih.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *