Kemas Pemberitaan GrahaBigNews Sesuai Kondisi Saat Ini

Share posting

Oleh : Alvi Hilfaumazid & Abah Cecep

Kaban BPS Kab. Garut, Dody Gunawan, SE.. (foto oleh Abah Cecep-grahabignews.com)

Garut – Berharap, bahwa dengan menggunakan bahasa sederhana, mudah dicerna pembaca, karena tidak semua bahasa ilmiah dipahami, mengingat para pembaca di online adalah heterogen.

Dengan demikian, informasi akan mudah dicerna dan membawa manfaat bagi semua pihak, sesuai dengan visi misinya GrahaBigNews, yaitu Harmoni Membangun Komunikasi, sehingga bersinergi dalam pencapaian akselerasi di semua bidang”.

Itulah yang diungkapkan oleh Kaban BPS Kabupaten Garut, Dody  Gunawan Yusuf, SE., ketika diminta tanggapannya atas kehadiran GrahaBigNews, ditemui di ruang kerjanya, Rabu (26/02) kawasan Pembangunan.

Selain itu, lanjut Dody sajian GrahaBigNews dalam pemberitaannya menyuguhkan informasi aktual, dan dengan kemasan yang sangat dinamis sesuai dengan kondisi saat ini, semoga bagi mendapat tempat di hati pembaca.

“Saya ucapkan selamat untuk GrahaBigNews, berkarya terus melalui kiprah kejurnalistikan dengan memperhatikan pemberitaan yang tetap seimbang untuk semua pembaca, sehingga membawa dampak positif dalam pembangunan ini,” ujarnya.

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *