Berita

Karya Bakti Bersihkan Gorong-Gorong Bersama Anggota Koramil 1004/ Tanjungsari Dan Bhabinkamtibmas Desa Citali

Share posting

Oleh : Ghani Purnama&Abah Cecep

Karya Bakti Bersihkan Gorong-Gorong Bersama Anggota Koramil 1004/ Tanjungsari Dan Bhabinkamtibmas Desa Citali (foto oleh Ghani Purnama-grahabignews.com)

Tanjungsari – Anggota Koramil 1004/ Tanjungsari yang dipimpin oleh  Pelda Sumarno beserta Bhabinkamtibmas Desa Citali Brigadir Supendi, melaksanakan Karya Bakti  pembersihan gorong- gorong sungai Cipeles, di Dusun Lebak Gede Rt 01/Rw04, Desa Citali, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang. Pada hari Minggu  (08/03).

Kegiatan pembersihan gotong royong tersebut, dihadiri oleh anggota Koramil 1004/ Tanjungsari 6 orang, Polsek Pamulihan 1 orang, aparat Desa Citali 3 orang dan Masyarakat setempat sekitar 30 orang .

Dalam kesempatan tersebut, Pelda Sumarno kepada Grahabignews.com menyampaikan, kami bersama anggota Babinsa lainnya serta anggota Polsek, perangkat Desa dan warga masyarakat membersihkan sampah di gorong- gorong  sungai Cipeles, dengan tujuan agar tidak terjadi meluapnya air ke pemukiman warga sekitarnya sewaktu hujan turun,” ungkapnya.

Diwaktu musim penghujan seperti sekarang ini, kalau sampah- sampah dibiarkan menumpuk terus, maka sudah pasti arus air terhambat dan akan  menimbulkan kerawanan banjir,” tuturnya.

Seperti yang kita lihat, sekarang masih banyak terdapat limbah sampah di bantaran sungai. Hal ini masih menunjukan rendahnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah pada tempatnya,” jelas Sumarno.

Ia berharap untuk kedepannya, kami sebagai Babinsa akan lebih aktif lagi mensosialisasikan kepada masyarakat agar lebih peduli dengan kebersihan lingkungan. Seperti halnya tidak membuang sampah disaluran air atau drainase, yang menjadi penyebab utama musibah banjir,” pungkas anggota Koramil 1004/ Tanjungsari.


Share posting
wishnoe ida

Recent Posts

Pembangunan Sumur Bor TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut di 3 Titik Berhasil

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Pembangunan sumur bor dalam rangka kegiatan TMMD reguler ke… Read More

4 jam ago

Warga dan TNI Satgas TMMD ke-120 di Desa Cinta Damai Berhasil Membuat Jembatan Sementara untuk Akses Warga

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Warga dan anggota TNI Satgas TNI Manunggal Membangun Desa… Read More

4 jam ago

PKBM Padamukti Tingkatkan IPM Pendidikan Melalui Rekrutmen Masyarakat Putus Sekolah di Empat Wilayah

Oleh: Wida Heryani & Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Pelaksanaan Ujian Kesetaraan Paket C, dilaksanakan… Read More

5 jam ago

Peserta Ujian Kesetaraan Paket C di PKBM Nurul Ikhsan, Berjalan Lancar dan Penuh Semangat

Oleh: Wida Heryani & Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Ujian kesetaraan Paket C di kabupaten… Read More

2 hari ago

Jelang Purnabakti, Peltu Azhar Tetap Sigap Bantu Sukseskan TMMD ke 120

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Di akhir masa kedinasannya Peltu Azhar masih sigap mengabdikan… Read More

5 hari ago

Leuwi Asri menjadi sponsor Utama Kontingen Kecamatan Bayongbong pada PORKAB Garut 2024

Oleh: Gun Gun Imat Grahabignews, Garut - Perusahaan swasta Leuwi Asri menjadi sponsor utama ajang… Read More

5 hari ago