Berita

Pemkab Garut Kembali Raih Penghargaan Peduli HAM dari Kemenkumham RI

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

 

Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman menerima secara simbolis Penghargaan Peduli Hak Asasi Manusia (HAM) dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Republik Indonesia, di Kantor Kemenkumham Wilayah Jawa Barat Jalan Jakarta No. 27, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Senin(14/12/2020). (Foto : Yogi Budiman/Diskominfo Garut-grahabignews.com)

Bandung  – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut kembali meraih penghargaan peduli Hak Asasi Manusia (HAM) dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Republik Indonesia, saat peringatan HAM se Dunia yang Ke – 72, dimana untuk wilayah Jawa Barat diselenggarakan di Kantor Wilayah Kemenkumham Jabar, Jl. Jakarta No. 27, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Senin (14/12/2020).

Untuk Pemkab Garut, ini merupakan penghargaan kelima kali secara berturut-turut sejak tahun 2016. Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman mengatakan, penghargaan ini menjadi momentum tersendiri bagi Pemkab Garut untuk terus memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam memberikan jaminan HAM.

“Tentunya atas nama Pemerintah Kabupaten Garut, kami sangat mengapresiasi atas diraihnya penghargaan kategori Kabupaten Peduli HAM ini. Tentu melalui momentum ini kami berharap agar terus bisa memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, terutama dalam memberikan jaminan Hak Asasi Manusia (HAM),” ujar Helmi usai menerima secara simbolis penghargaan peduli HAM dari Kemenkumham RI.

Helmi mengungkapkan perhargaan ini merupakan milik masyarakat Kabupaten Garut. “Penghargaan ini tentu bukan milik kami pribadi, tetapi penghargaan ini kami persembahkan untuk masyarakat Kabupaten Garut yang kami cintai.Karena tanpa dukungan dan doa masyarakat, kami tidak akan mendapatkan semua ini,” pungkasnya.

Peringatan HAM tahun ini mengusung tema “Recover Better Stand Up For Human Right”, dimana melalui peringatan ini diharapkan bisa menjunjung tinggi Hak Asasi Manusia di masa mendatang.

Untuk penghargaan ini, Kemenkumham membagi menjadi dua kriteria, yakni Kabupaten/Kota Peduli HAM dan Kabupaten/Kota Cukup Peduli HAM.

Berikut daftar Kabupaten/Kota yang menerima penghargaan peduli HAM :

  1. Kabupaten Garut
  2. Kabupaten Majalengka
  3. Kabupaten Purwakarta
  4. Kota Bandung
  5. Kota Sukabumi
  6. Kota Bekasi
  7. Kota Banjar
  8. Kota Tasikmalaya

Berikut daftar Kabupaten/Kota yang menerima penghargaan cukup peduli HAM :

  1. Kabupaten Ciamis
  2. Kabupaten Indramayu
  3. Kabupaten Karawang
  4. Kabupaten Cirebon

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Share posting
wishnoe ida

Recent Posts

Jelang Purnabakti, Peltu Azhar Tetap Sigap Bantu Sukseskan TMMD ke 120

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Di akhir masa kedinasannya Peltu Azhar masih sigap mengabdikan… Read More

3 hari ago

Leuwi Asri menjadi sponsor Utama Kontingen Kecamatan Bayongbong pada PORKAB Garut 2024

Oleh: Gun Gun Imat Grahabignews, Garut - Perusahaan swasta Leuwi Asri menjadi sponsor utama ajang… Read More

3 hari ago

Semangat Lansia Desa Cintadamai Bantu Personel Satgas TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Memasuki hari ke 7, ada yang menarik dalam pembangunan… Read More

3 hari ago

Puluhan Pelajar Ikuti Penyuluhan Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut  - Sebanyak 80 pelajar SMP dan SMK Rasana Rasyidah mengikuti… Read More

4 hari ago

Sasaran Non Fisik TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut Penyuluhan Kesehatan Pada Masyarakat

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 120 TA 2024… Read More

4 hari ago

Peran Aktif Danramil Cisurupan Pada TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 120 tahun… Read More

5 hari ago