Berita

Purbayani Menuju Desa Wisata

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

Keindahan Pantai Sodong Bodas di Desa Purbayani Kecamatan Caringin Menuju Desa Wisata (foto oleh Wida Heryani-grahabignews.com)

Garut – Desa Purbayani Kecamatan Caringin Kabupaten Garut dipimpin oleh seorang Kepala Desa muda belia, bahkan bisa dikatakan Kades termuda. Namun, meskipun masih muda, Kades tersebut nyatanya mampu memimpin warga masyarakatnya, dan mempunyai tujuan mulia untuk mengabdi pada masyarakat dengan pembangunan yang bisa meningkatkan derajat perekonomian, kesehatan, pendidikan, dan lainnya.

Meskipun, katakanlah bahwa untuk menjadi pemimpin di suatu tatanan pemerintahan, baik tingkat Pusat maupun Daerah bukanlah hal mudah. Karenanya memerlukan jiwa kepemimpinan yang ideal untuk membangun rakyatnya dengan dibantu oleh tenaga professional, demikian juga menjadi pemimpin di tingkat pemerintahan desa.

Keindahan Pantai Sodong Bodas di Desa Purbayani Kecamatan Caringin Menuju Desa Wisata (foto oleh Wida Heryani-grahabignews.com)

Dia adalah Siti Julaeha, S.Tr.Keb., (27 th) sebagai putri daerah dan Kades termuda dirinya mempunyai visi misi untuk membangun desanya, sesuai dengan Undang-Undang No. 6 Tahun 2016 tentang desa dijelaskan bahwa pembangunan desa bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan kualitas hidup manusia serta penanggulangan kemiskinan melalui pemenuhan kebutuhan dasar, pembangunan sarana dan prasarana desa, pengembangan potensi ekonomi lokal serta pemanfaatan sumberdaya alam.

Secara geografis, batas wilayah Desa Purbayani di sebelah berbatasan dengan desa Caringin, disebelah Selatan merupakan samudera Indonesia, sebelah Timur berbatasan dengan desa Sirnajaya, dan disebalah Barat berbatasan dengan desa Indralayang. Sedangkan luas wilayah berdasarkan penggunaannya, baik luas tanah sawah, tanah kering, tanah basah, tanah perkebunan, fasilitas umum, dan tanah lahan hujan, total luas semuanya kurang lebih 451,55 Ha.

Keindahan Pantai Sodong Bodas di Desa Purbayani Kecamatan Caringin Menuju Desa Wisata (foto oleh Wida Heryani-grahabignews.com)

Di desa yang di pimpinnya tersebut, kini akan dibangun pengembangan desa wisata dengan objek yang akan dibangunnya yaitu pantai Sodong Bodas yang memiliki luas kurang lebih 5 Ha.

Dengan akan dibangunnya desa wisata di desa Purbayani tersebut, tentunya bagi Kades Siti Julaeha sudah mempunyai konsep yang jelas dengan tujuan untuk menggali potensi ekonomi yang ada di wilayahnya untuk kesejahteraan warga masyarakatnya.

Pembangunan Desa Wisata ini, tentu saja sudah ditempuh tahapan yang menjadi rintisannya yaitu adanya komitmen bersama, memetakan potensi dan permasalahan wilayah melalui proses partisipasi, membentuk kelembagaan, menyusun visi misi, rencana kerja dan regulasi, melakukan konsultasi dan peningkatan kapasitas SDM desa wisata.

Keindahan Pantai Sodong Bodas di Desa Purbayani Kecamatan Caringin Menuju Desa Wisata (foto oleh Wida Heryani-grahabignews.com)

Menurutnya karena Pantai Sodong Bodas memenuhi komponen untuk dijadikan desa wisata karena memiliki keunikan, keaslian, sifat khas, letaknya berdekatan dengan daerah alam yang luar biasa, berkaitan dengan kelompok atau masyarakat berbudaya yang secara hakiki menarik minat pengunjung, dan memiliki peluang untuk berkembang baik dari sisi prasarana dasar, maupun sarana lainnya.

Pantai Sodong Bodas memenuhi syarat untuk dibangun menjadi desa wisata, karena memiliki objek yang menarik seperti alam pemandangan yang indah, tempat yang eksotik.

Siti Julaeha percaya, bahwa pembangunan desa wisata di desa Purbayani Kecamatan Caringin Kabupaten Garut ini, nantinya akan menjadi salah satu objek wisata yang bisa mendatangkan manfaat bagi warga masyarakat, dan secara ekonomi selain dapat meningkatkan pendapatan perekonomian masyarakat. “Insya Alloh desa Purbayani menuju desa Wisata,” ungkapya.

Kedepannya lanjut Siti Julaeha, bahwa desa Purbayani merencanakan akan diadakannya warung/jongko di area pesisir Pantai Sodong Bodas yang nantinya dikelola oleh BUMDES, pungkasnya.

 

 


Share posting
wishnoe ida

Recent Posts

Rhesa Yogaswara Daftar Jadi Bacalon Bupati Garut dari Partai Gerindra

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Rhesa Yogaswara, mendaftar ke Partai Gerindra DPC Kabupaten Garut… Read More

2 hari ago

PDAM Tirta Intan Garut Gelar FGD Kesesuaian RISPAM, RPJMD, dan Renbis dalam FGD

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Perusahaan Umum Air Minum Daerah (Perumda) Tirta Intan Garut… Read More

2 hari ago

Penanaman Pohon di Mekarmukti, Langkah Kecil untuk Masa Depan Penuh Kebaikan

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut – Desa Mekarmukti, Kecamatan Cilawu, untuk kesekian kalinya menjadi kegiatan… Read More

3 hari ago

Dony Maryadi Oekon, Selenggarakan Sosialisasi MPR di Daerah Pemilihan Tahap IV

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Dony Maryadi Oekon selaku Anggota DPR RI Dapil XI… Read More

7 hari ago

Jalin Komunikasi Dengan Warga di Sumber Air, PDAM Tirta Intan Garut Serahkan Puluhan Hewan Kurban

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut – Menjelang pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1445 H, Perumda… Read More

1 minggu ago

Innalillahi Wa Innalillahi Roji’un, Ibunda Pimum GrahaBigNews telah Berpulang

Oleh: Rudi Herdiana Innalillahi Wa Innalillahi Roji’un.... Grahabignews, Garut - Telah berpulang ke Rahmatullah, Ibu… Read More

2 minggu ago