Pendidikan

Hampir 100 Persen SMP di Sumedang Sudah Punya Laboratorium IPA

Share posting

Oleh: Ghani Purnama

Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir Ketika Meninjau Bangunan Laboratorium IPA SMPN 1 Ganeas, Kamis (07/07). (Foto: Ghani Purnama – grahabignews.com)

Sumedang – Berdasarkan catatan Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang, dari 72 Sekolah jenjang SMP, 71 diantaranya atau 98,6 persen sudah memiliki Laboratorium IPA.

Hal itu, sebagaimana disampaikan Kabid Pengembangan Sarana Prasarana pada Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang, Indra Wahyudinata saat mendampingi Bupati, Dony Ahmad Munir ketika meninjau bangunan Laboratorium IPA SMPN 1 Ganeas, Kamis (7/7/2022).

“Ada 71 sekolah yang memiliki Lab IPA dari 72 sekolah untuk jenjang SMP. Adapun yang belum memiliki yaitu SMP 1 Satu atap Tamansari Kecamatan Cibugel,” ungkapnya.

Ia pun mengatakan, keterbatasan lahan sekolah yang tidak memadai untuk pembangunan Lab IPA akan ditindaklanjuti dengan pembangunan bertingkat di atas kelas yang ada.

“Nanti di atasnya akan membangun laboratorium IPA untuk Sekolah Menengah Pertama Satu Atap Taman Sari di Kecamatan Cibugel,” ujarnya.

(Foto: Ghani Purnama – grahabignews.com)

Berdasarkan kondisi eksisting di lapangan, lanjut Indra, terdapat 66 sekolah yang laboratoriumnya berada dalam kondisi baik dan 5 sekolah lainnya dalam kondisi rusak.

“Kondisi kerusakan ini akan ditindaklanjuti dari DAK Tahun 2021 sebanyak satu sekolah dan DAK 2022 sebanyak lima sekolah,” katanya.

Adapun untuk SMPN 1 Ganeas, rehab ruang laboratorium IPA tersebut bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dari pada peserta didik.

“Sumber anggaran berasal dari APBD murni Tahun 2022. Terima kasih Kepada Bupati Sumedang yang telah memberikan support anggarannya,” terang dia.

Kondisi lingkungan SMPN 1 Ganeas yang dekat dengan perkebunan dan kehutanan, menjadi keuntungan bagi siswa atau peserta didik agar mampu mengimplementasikan apa yang telah disampaikan oleh tenaga pendidik.

“Mudah-mudahan ini akan sangat bermanfaat untuk  SMPN 1 ganeas dan masyarakat di lingkungan Kecamatan Ganeas,” ucapnya.


Share posting
rudi herdiana

Recent Posts

Jelang Purnabakti, Peltu Azhar Tetap Sigap Bantu Sukseskan TMMD ke 120

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Di akhir masa kedinasannya Peltu Azhar masih sigap mengabdikan… Read More

3 hari ago

Leuwi Asri menjadi sponsor Utama Kontingen Kecamatan Bayongbong pada PORKAB Garut 2024

Oleh: Gun Gun Imat Grahabignews, Garut - Perusahaan swasta Leuwi Asri menjadi sponsor utama ajang… Read More

3 hari ago

Semangat Lansia Desa Cintadamai Bantu Personel Satgas TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Memasuki hari ke 7, ada yang menarik dalam pembangunan… Read More

3 hari ago

Puluhan Pelajar Ikuti Penyuluhan Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut  - Sebanyak 80 pelajar SMP dan SMK Rasana Rasyidah mengikuti… Read More

4 hari ago

Sasaran Non Fisik TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut Penyuluhan Kesehatan Pada Masyarakat

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 120 TA 2024… Read More

4 hari ago

Peran Aktif Danramil Cisurupan Pada TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 120 tahun… Read More

5 hari ago