Tekad Biben Fikriana, Berikan Kontribusi Bidang Kesehatan, Pendidikan dan Ekonomi

Share posting

Oleh: Rudi Herdiana

Biben Fikriana,S.Kep.,Ners.,M.Kep, Calon DPD RI Non Partai. (Istimewa – grahabignews.com)

Grahabignews, Garut – Acara Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2023, diselenggarakan oleh DPW PPNI Prov Jawa Barat di SOR Ciateul Kab. Garut, Minggu (03/12) dihadiri sekitar 1.000 perawat yang tergabung dalam Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) dari 27 DPD Kabupaten/Kota se Jawa Barat.

Ikut memeriahkan Ketua Divisi Diklat DPD PPNI Kota Bandung dan Sekretaris Tim PPHS DPW PPNI prov Jawa Barat, Biben Fikriana,S.Kep.,Ners.,M.Kep, sekaligus Calon DPD RI (Dewan Perwakilan Daerah RI – Independen/Non Partai).

Kang Biben panggilan akbrabnya mengutarakan, bahwa tujuan kegiatan tersebut adalah memberikan contoh kepada masyarakat, bahwa Jalan Santai bisa menjadi salah satu alternatif olahraga yang murah meriah serta menyehatkan.

Ditegaskan Kang Biben terkait Fasilitas Pelayanan dan Sistem layanan Kesehatan di Indonesia Khususnya di Provinsi Jawa Barat, memang masih belum Optimal. Har tersebut tidak lepas dari Kebijakan Sistem dan Anggaran untuk Kesehatan yang belum sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

“Masih banyak permasalahan pada BPJS, dimana masih banyak kejadian pemberian BPJS Kesehatan/Kartu Indonesia Sehat yang tidak tepat sasaran, bahkan masih banyak masyarakat kategori miskin yang belum mendapatkannya,” tandas BIben.

Diakui dia, permasalahan terkait Sistem kepegawaian dan Remunerasi (Kesejahteraan) para Tenaga Kesehatan di Jawa Barat, masih banyak Tenaga Kesehatan yang berpenghasilan jauh dibawah UMK, bahkan ada yang mendapat Rp 300.000/3 bulan (100 rb/bulan).

Sungguh miris memang, tentunya hal ini sangat mengkhawatirkan dan semua permasalah-permasalahan tersebut harus mulai dibenahi dan diperbaiki di masa yang akan dating, melalui aturan dan kebijakan yang lebih baik.

“Semoga saya bisa diberikan amanah dan dukungan oleh masyarakat se Jawa Barat untuk lolos menjadi Anggota DPD-RI dan dapat mewujudkan Jawa Barat yang Lebih Sehat, Lebih Cerdas, dan Lebih Sejahtera,” pungkasnya.

Biben Fikriana merupakan satu-satunya calon Anggota DPD RI 2024-2029 yang berasal dari profesi Tenaga Kesehatan. Dirinya bertekad untuk bisa memberikan kontribusi nyata untuk masyarakat luas di bidang kesehatan, pendidikan dan ekonomi.


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *