Berita

Aksi Nyata Peduli Lingkungan, Koramil 1108/Kadungora Kodim 0611/Garut Bersihkan Sampah di Pasar Kadungora

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

Aksi Nyata Peduli Lingkungan, Koramil 1108/Kadungora Kodim 0611/Garut Bersihkan Sampah di Pasar Kadungora(foto oleh MC Kodim 0611/Garut-grahabignews.com).

Garahabignews.com. Garut -Danramil 1108/Kadungora, Kodim 0611/Garut, Kapten Inf Dedi Saepuloh, SH, pimpin Kerja Bakti membersihkan lingkungan pasar Kadungora, tepatnya di Kp Caringin RT 03 RW 16, Ds. Talagasari, Kec. Kadungora, Kab. Garut. Jawa Barat.

Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian TNI kepada lingkungan sekitar untuk membersihkan sampah baik di dalam pasar maupun diluar pasar Kadungora, dilaksanakan sejak pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai. Selasa (2/1/2024).

Aksi Nyata Peduli Lingkungan, Koramil 1108/Kadungora Kodim 0611/Garut Bersihkan Sampah di Pasar Kadungora(foto oleh MC Kodim 0611/Garut-grahabignews.com).

Komandan Kodim 0611/Garut Letkol Czi Dhanisworo, S.Sos, melalui Danramil 1108/Kadungota Kapten Inf Dedi Saepuloh, SH, menyampaikan kepada awak media di lokasi pasar Kadungora, Kerja Bakti ini melibatkan Anggota Koramil 1108/Kadungora, Anggota Polsek Kadungora, Anggota Satpol PP Kecamatan Kadungora, Pemerintahan Desa Talagasari, anggota UPT Pasar Kadungora dan masyarakat sekitar.

Aksi Nyata Peduli Lingkungan, Koramil 1108/Kadungora Kodim 0611/Garut Bersihkan Sampah di Pasar Kadungora(foto oleh MC Kodim 0611/Garut-grahabignews.com).

“Yang menjadi sasaran dalam Kerja Bakti ini antara lain pembersihan sampah di sekitar pasar Kadungora baik di dalam pasar maupun di luar pasar Kadungora, agar sampah tidak terus menumpuk di lokasi tersebut apalagi sekarang sudah masuk musim penghujan, sebagai antisipasi tidak ada pembiaran sehingga dapat menyebabkan pembusukan sampah di lokasi pasar Kadungora”tegas Dedi.

Dikatakan Dedi, kegiatan Kerja Bakti ini dengan tujuan selain menciptakan lingkungan bersih di lingkungan Pasar Kadungora, juga bisa memberikan contoh dan edukasi kepada warga masyarakat agar melakukan pola hidup sehat, karena dari pasarlah semua bahan pokok itu diperjualbelikan.

Aksi Nyata Peduli Lingkungan, Koramil 1108/Kadungora Kodim 0611/Garut Bersihkan Sampah di Pasar Kadungora(foto oleh MC Kodim 0611/Garut-grahabignews.com).

“Kerja Bakti ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, sehingga bisa terhindar dari berbagai penyakit yang bersumber dari tumpukan sampah yang membusuk, setidaknya sumber penyakit yang akan muncul akibat dari tumpukan sampah dan genangan air yang tidak mengalir bisa kita hindari dengan cara melakukan pola hidup sehat”ucapnya.

Aksi Nyata Peduli Lingkungan, Koramil 1108/Kadungora Kodim 0611/Garut Bersihkan Sampah di Pasar Kadungora(foto oleh MC Kodim 0611/Garut-grahabignews.com).

Pihaknya menghimbau kepada warga masyarakat sekitar akan terus melakukan pola hidup sehat dengan tidak membuang sampah disembarang tempat,  serta harus bisa menjaga kebersihan di lingkungannya masing-masing agar terhindar dari sumber penyakit.

Aksi Nyata Peduli Lingkungan, Koramil 1108/Kadungora Kodim 0611/Garut Bersihkan Sampah di Pasar Kadungora(foto oleh MC Kodim 0611/Garut-grahabignews.com).

“Saya ucapkan terima kasih kepada semua jajaran dari Forkopimcam Kadungora yang sudah ikut andil membantu dalam kegiatan Kerja Bakti kali ini, semoga dengan kegiatan Kerja bakti ini bisa melahirkan rasa empati dan kepedulian kita terhadap lingkungan sekitar. Insya Allah dengan semangat  gotong-royong dari semua pihak terutama unsur Forkompimcam Kadungora dibantu warga masyarakat, sehingga akan tercipta sinergitas kemanunggalan TNI bersama rakyat”pungkas Dedi.

 


Share posting
wishnoe ida

Recent Posts

PKBM Padamukti Tingkatkan IPM Pendidikan Melalui Rekrutmen Masyarakat Putus Sekolah di Empat Wilayah

Oleh: Wida Heryani & Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Pelaksanaan Ujian Kesetaraan Paket C, dilaksanakan… Read More

41 menit ago

Peserta Ujian Kesetaraan Paket C di PKBM Nurul Ikhsan, Berjalan Lancar dan Penuh Semangat

Oleh: Wida Heryani & Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Ujian kesetaraan Paket C di kabupaten… Read More

1 hari ago

Jelang Purnabakti, Peltu Azhar Tetap Sigap Bantu Sukseskan TMMD ke 120

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Di akhir masa kedinasannya Peltu Azhar masih sigap mengabdikan… Read More

4 hari ago

Leuwi Asri menjadi sponsor Utama Kontingen Kecamatan Bayongbong pada PORKAB Garut 2024

Oleh: Gun Gun Imat Grahabignews, Garut - Perusahaan swasta Leuwi Asri menjadi sponsor utama ajang… Read More

4 hari ago

Semangat Lansia Desa Cintadamai Bantu Personel Satgas TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Memasuki hari ke 7, ada yang menarik dalam pembangunan… Read More

4 hari ago

Puluhan Pelajar Ikuti Penyuluhan Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut  - Sebanyak 80 pelajar SMP dan SMK Rasana Rasyidah mengikuti… Read More

6 hari ago