Berita

Aparatur Tingkat Desa, Penentu Suksesnya Program PTSL

Share posting

Oleh: Rudi Herdiana

Kepala Kantor BPN/ATR Kabupaten Garut, Moch. Rahman. (Foto: Istimewa – grahabignews.com)

Grahabignews, Garut – Berbagai program staregis Kementrian Pertanahan RI tahun 2023, sukses 100 % dilaksanakan oleh BPN/ATR Kabupaten Garut. Seperti program Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL), redistribusi tanah, sertifikasi BMN dan program Lintas Sektoral (Lintor).

Dikatakan Kepala Kantor BPN/ATR Kabupaten Garut, Moch. Rahman bahwa Program PTSL kab Garut terbanyak ke tiga (3) di Jawa Barat dengan total target mencapai 66.250 bidang. Bahkan, dari bulan Desember sudah mulai penyerahan sertifikat kepada warga.

Tambah Kakan, sapaan Moch Rahman, untuk Program Redistribusi mencapai 1.200 lebih, program Lintor 820 bidang lebih, terdiri tanah milik nelayan 100 bidang, UKM sebanyak 620 bidang dan tanahh Wakap 100 bidang, begitupun dengan Program sertifikasi BMN.

“Semua program tahun 2023 yang diberikan oleh Kementerian kepada kita, sudah selesai 100% dan memang sebagian masih dalam penyerahan. Mudah-mudahan bulan ini, semua sertifikat dapar terdistribusikan ke tangan masyarakat,” ucapnya.

Sementara program untuk tahun 2024, program PTSL masih lanjut, kemudian program redistribusi juga masih lanjut, namun yang lainnya masih menunggu.  Untuk prohgram redistribusi kami ajukan ke Kanwil sebanyak 1.500 bidang.

Sedangkan Program PTSL, tahun sekarang sebanyak 75 ribu bidang, “Alhamdulillah, banyak permintaan-permintaan dari desa-desa untuk program PTSL itu sendiri,” tutur Kakan di ruang kerjanya, Senin (09/01).

Tentunya, terang Kakan, demi tercapainya target, tidak terlepas dari  partisipasi masyarakat dan dukungan dari pemerintah, dalam hal ini Pemerintah Daerah, mulai dari Bupati, para camat, Kepala Desa beserta perangkat sangat kami butuhkan.

“Kalau tidak ada koordinasi dan kerjasama dari mereka atau kurang respon, niscaya ujung-ujungnya target tidak tercapai. makanya dukungan dari berbagai pihak, terutama perangkat dari tingkat Desa sangat dibutuhkan, karena merupakan unjung tombak dalam pelaksanaan program PTSL,” jelasnya.

Program PTSL tahun ini, direncanakan tidak ada batasan. Artinya ketika desa telah diteteapkan sebagai sasaran program PTSL, silahkan pihak desa memohon sebanyak-banyaknya sampai tercapainya target kuota.

“Jika berkas dari desa telah mencapai kuota, maka desa yang terlambat mengajukan berkas menjadi cadangan untuk tahun depan atau jika ada tambahan kuota dari Propinsi. Intinya, lebih cepat lebih bagus sehingga target lebih cepat selesai,” pungkasnya.


Share posting
rudi herdiana

Recent Posts

Jalin Komunikasi Dengan Warga di Sumber Air, PDAM Tirta Intan Garut Serahkan Puluhan Hewan Kurban

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut – Menjelang pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1445 H, Perumda… Read More

23 jam ago

Innalillahi Wa Innalillahi Roji’un, Ibunda Pimum GrahaBigNews telah Berpulang

Oleh: Rudi Herdiana Innalillahi Wa Innalillahi Roji’un.... Grahabignews, Garut - Telah berpulang ke Rahmatullah, Ibu… Read More

1 minggu ago

Mak Anah Meneteskan Air Mata Bahagia Saat Terima Rumah Baru

Oleh: Rudi Herdiana Grabignews, Garut - Pada saat penutupan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD)… Read More

1 minggu ago

Dandim Garut Optimistis Program TMMD Beri Dampak Positif untuk Masyarakat Pedesaan

Oleh: Rud Herdiana grahabignews, Garut - Penutupan program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120 Tahun… Read More

1 minggu ago

Kasdam III/Siliwangi Resmi Tutup TMMD ke-120 di Desa Cintadamai Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Aminudin, S.I.P., secara resmi menutup… Read More

1 minggu ago

Dampak Jalan baru TMMD Ke-120 mulai dirasakan oleh warga

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Warga mulai merasakan Jalan baru yang dibuat oleh satgas… Read More

1 minggu ago