Berita

Minuman Keras Di Sita Dari Tiga Warung Kecamatan Bungursari Purwakarta

Share posting

Oleh : Laela

Minuman Keras Di Sita Dari Tiga Warung Kecamatan Bungursari Purwakarta (foto oleh Laela-grahabignews.com)

Purwakarta – Kapolres Purwakarta AKBP. Suhardi Heri Haryanto melalui Kasat Samapta, Asep Kusmana mengatakan, Aparat Kepolisian  Resor (Polres) Purwakarta menggelar razia sejumlah warung atau lapak yang menjual minuman keras, ratusan botol minuman keras  berhasil disita dari tiga warung yang berlokasi di Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta. Demikian disampaikannya kepada media, Senin (30/5/2022) di Mapolres Purwakarta.

Menurut Kasat, kegiatan tersebut guna menciptakan situasi yang kondusif dalam rangka mencegah aksi konflik sosial di Wilayah Kabupaten Purwakarta.

“Miras merupakan salah satu potensi gangguan kamtibmas,  mabuk-mabukan bisa timbul tindak pidana. Melalui kegiatan ini, dalam rangka Operasi Libas Lodaya 2022 diharapkan menekan tindak kriminalitas di wilayah Kabupaten Purwakarta,” Terangnya.

Dijelaskan Asep, razia  dilakukan di tempat yang diduga menjual miras seperti warung jamu. Operasi berjalan mendatangi langsung warung-warung dan kontrakan yang diduga menjual miras.

“Dari tiga lokasi warung yang di razia pada Sabtu (28 Mei 2022), kami berhasil menyita 158 botol miras berbagai merk dan jenis,”Ungkapnya.

Melalui Operasi Libas Lodaya 2022 ini diharapkan dapat terhindar dari gangguan apapun yang mengancam ketentraman dan keselamatan masyarakat banyak.

“Operasi serupa akan terus kami rutinkan. Secara tidak langsung kegiatan seperti ini bisa mengurangi tindak kriminalitas. Kami ingin memastikan situasi Purwakarta tetap aman dan kondusif,” Harapnya.

 

 

 

 

 


Share posting
wishnoe ida

Recent Posts

Jelang Purnabakti, Peltu Azhar Tetap Sigap Bantu Sukseskan TMMD ke 120

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Di akhir masa kedinasannya Peltu Azhar masih sigap mengabdikan… Read More

2 hari ago

Leuwi Asri menjadi sponsor Utama Kontingen Kecamatan Bayongbong pada PORKAB Garut 2024

Oleh: Gun Gun Imat Grahabignews, Garut - Perusahaan swasta Leuwi Asri menjadi sponsor utama ajang… Read More

2 hari ago

Semangat Lansia Desa Cintadamai Bantu Personel Satgas TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Memasuki hari ke 7, ada yang menarik dalam pembangunan… Read More

2 hari ago

Puluhan Pelajar Ikuti Penyuluhan Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut  - Sebanyak 80 pelajar SMP dan SMK Rasana Rasyidah mengikuti… Read More

4 hari ago

Sasaran Non Fisik TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut Penyuluhan Kesehatan Pada Masyarakat

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 120 TA 2024… Read More

4 hari ago

Peran Aktif Danramil Cisurupan Pada TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 120 tahun… Read More

5 hari ago