Artikel

Dunia Ini Tempat Kekecewaan

Share posting

Artikel Eksklusif

Oleh : H. Derajat

H. Derajat bersama Itri Tercinta, Ibu Fitri Layla Derajat sekeluara (foto istimewa-grahabignews.com)

Suatu saat anakku, Dr., Yogi Muhammad Rahman., S.H., M.H., menyatakan kekecewaannya kepada rekan-rekan kerja samanya yang meninggalkannya di kala dia sedang banyak keluh kesah maka aku jawab tegas: “Jangan mudah kecewa dengan dunia, karena dunia ini memang tidak ideal. Nikmatilah dunia sewajarnya, karena ini tempat bermain dan senda gurau. Ketika sedang menikmati dunia, saksikanlah Allah dengan hati dan akalmu. Pelan-pelan saja, santai saja, wajar saja. Ini hanya tempat transit kita sebentar. Terminal akhir kita nanti, ketika berpulang ke haribaan-Nya”.

Anakku Rayshaka Asysyathari yang baru berusia 5 bertanya pada ibunya : “Mam, kalo orang berdosa bakal masuk neraka ? Kenapa atuh Allah menciptakan orang berdosa ? Mam, babi kan haram terus kenapa Allah menciptakan babi ?”. Ibunya gak bisa jawab dan menyuruh anakku bertanya pada bapaknya.

 

Maka aku jawab kepada istriku bahwa Rasulullah pernah idealis. Sebagai Nabi, beliau ingin semua manusia beriman. Tapi Allah malah menegur beliau menurunkan ayat:

وَلَوْ شَاۤءَ رَبُّكَ لَاٰمَنَ مَنْ فِى الْاَرْضِ كُلُّهُمْ جَمِيْعًاۗ اَفَاَنْتَ تُكْرِهُ النَّاسَ حَتّٰى يَكُوْنُوْا مُؤْمِنِيْنَ ۞ (يونس: ٩٩)

“Seandainya Tuhanmu menghendaki, pasti beriman semua orang di muka bumi seluruhnya. Apakah kamu (hendak) memaksa manusia, supaya mereka menjadi mukmin semuanya” (QS. Yunus [10]: 99).

Rasulullah juga pernah melaknat orang dan kaum yang mengingkari risalah Nabi. Tapi kemudian turun ayat:

لَيْسَ لَكَ مِنَ الْاَمْرِ شَيْءٌ اَوْ يَتُوْبَ عَلَيْهِمْ اَوْ يُعَذِّبَهُمْ فَاِنَّهُمْ ظٰلِمُوْنَ ۞ (ال عمران : ١٢٨)

“Bukan urusanmu sedikit pun, dalam perkara mereka, apakah Allah menerima taubat mereka atau mengazab mereka karena mereka zalim” (QS. Ali Imran [3]: 128).

Maka kita juga jangan pernah berharap bahwa semua manusia itu baik, kewajiban kita hanya memperingati dan menasehati selebihnya adalah urusan Allah. Bila engkau kecewa dengan urusan di dunia ini yuk kita baca jawabannya pada artikel di bawah ini :

https://pasulukanlokagandasasmita.com/apakah-dunia-bisa-ideal/

Manusia, kata Mursyid kami Syeikh Ibn Athaillah, bagusnya saja jelek, apalagi jeleknya. Ini bait menggentarkan dari munajatnya di Al-Hikam:

إِلَهِيْ مَنْ كَانَتْ مَحَاسِنُهُ مَسَاوِيَ فَكَيْفَ لَا تَكُوْنُ مَسَاوِيْهِ مَسَاوِيَ

“Tuhanku, manusia yang bagusnya aja jelek, bagaimana jeleknya enggak jadi kejelekan?”

Nah loh…

 


Share posting
wishnoe ida

Recent Posts

Peserta Ujian Kesetaraan Paket C di PKBM Nurul Ikhsan, Berjalan Lancar dan Penuh Semangat

Oleh: Wida Heryani & Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Ujian kesetaraan Paket C di kabupaten… Read More

1 hari ago

Jelang Purnabakti, Peltu Azhar Tetap Sigap Bantu Sukseskan TMMD ke 120

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Di akhir masa kedinasannya Peltu Azhar masih sigap mengabdikan… Read More

4 hari ago

Leuwi Asri menjadi sponsor Utama Kontingen Kecamatan Bayongbong pada PORKAB Garut 2024

Oleh: Gun Gun Imat Grahabignews, Garut - Perusahaan swasta Leuwi Asri menjadi sponsor utama ajang… Read More

4 hari ago

Semangat Lansia Desa Cintadamai Bantu Personel Satgas TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Memasuki hari ke 7, ada yang menarik dalam pembangunan… Read More

4 hari ago

Puluhan Pelajar Ikuti Penyuluhan Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut  - Sebanyak 80 pelajar SMP dan SMK Rasana Rasyidah mengikuti… Read More

5 hari ago

Sasaran Non Fisik TMMD ke 120 Kodim 0611/Garut Penyuluhan Kesehatan Pada Masyarakat

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 120 TA 2024… Read More

5 hari ago