Berita

500 Paket Sembako Dibagikan Kepada Pasukan Hijau

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

 

Wakil Bupati Garut dr. Helmi Budiman, Kamis (24/9/2020), menyerahkan 500 paket sembako kepada pasukan hijau (pertugas kebersihan), secara simbolis diserahkan di Halaman kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Garut. Foto (Yogi Budiman/Diskominfo Garut-grahabignews.com)

Garut – Sebanyak 500 paket sembako dibagikan kepada petugas kebersihan yang ada di wilayah Kabupaten Garut pada Kamis (24/09/2020). Paket sembako ini merupakan bantuan dari komunitas Greeneration Foundation, sebuah organisasi yang bekerja untuk lingkungan dan juga persampahan.

Perwakilan dari Greeneration Foundation, Dinda mengatakan sebagai organisasi yang bekerja untuk lingkungan dan juga persampahan, pihaknya mengungkapkan terima kasih kepada para pasukan hijau (petugas kebersihan yang sudah bersedia menerima paket dari Greenneration Foundation, yang terkumpul dari hasil kolaborasi bersama teman teman dari Wasteforchange dan kitabisa.com. “Mudah-mudahan ini bisa bermanfaat.” ucapnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Uu Syaripudin menyampaikan rasa syukurnya atas bantuan yang diberikan oleh Greeneration Foundation untuk para petugas kebersihan. Kemudian Uu juga menyampaikan, bahwa Dinas LH sudah mengupayakan peningkatan kelayakan upah para petugas kebersihan, dan melalui wakil bupati pada tahun 2021 akan ada tambahan yang sesuai dengan yang para petugas kebersihan lakukan.

Sementara itu, Wakil Bupati Garut, dr Helmi Budiman, dihadapan para petugas kebersihan mengungkapkan rasa bangganya, karena jasa para petugas kebersihan sangat besar menjadikan Garut indah dan bersih. Petugas kebersihan yang selalu sigap dan tak pernah lelah untuk menjadikan pemandangan Kota Garut lebih indah, masyarakat nyaman bermain di pusat kota, para wisatawan juga nyaman karena jasa para petugas kebersihan.

Helmi juga menyampaikan, pasukan hijau yang dulu dikenal dengan pasukan kuning menggambarkan lingkungan, yang selalu dibantu,aktivis pejuang lingkungan seperti halnya komunitas Greenneration Foundation yang ingin menjadikan lingkungan bersih.. Salah satu contohnya di Bandung juga bersih karena jasa aktivis lingkungan dengan program yang disebut “KANG PISMAN” yaitu Kang(kurangi) Pis(pisahkan) Man (Manfaaatkan).

Tidak henti-hentinya, Helmi Budiman mengingatkan kepada para petugas kebersihan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan saat bekerja seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun air mengalir, dan menjaga imunitas tubuh. Dalam simbolisasi penerimaan bantuan tersebut pun, Uu menyebutkan bahwa belum ada satupun petugas kebersihan di Kabupaten Garut yang terpapar COVID-19.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Share posting
wishnoe ida

Recent Posts

Dandim 0611/Garut Tinjau Lokasi Tanah Longsor dan Bangunan Terdampak Gempa

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut – Dandim 0611/Garut Letnan Kolonel Czi Dhanisworo, S.Sos meninjau lokasi… Read More

5 hari ago

Budidaya Tanaman Sehat dengan Pupuk Organik

Oleh: Yani Supriatna, MP Grahabignews, Garut - Dinas Pertanian Kabupaten Garut berkolaborasi dengan Balai Perlindungan… Read More

1 minggu ago

Optimalisasi Penanganan Sampah, Patuhi Jam Buang Sampah

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Garut terus gencar mengatasi… Read More

2 minggu ago

DPK KNPI Kec. Bayongbong, Bagikan 200 Bungkus Takjil

Oleh: Gun Gun Imat Grahabignews, Garut - Berbagi kebahagiaan di Bulan Suci Ramadhan, berupa berbagi… Read More

4 minggu ago

Anggota DPR RI Komisi IV, Support Bazar Murah Dinas Pertanian Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Menjelang Hari Besar Umat Islam, tepatnya Hari Raya Idul… Read More

4 minggu ago

Golkar Peduli Berbagi Berkah Ramadhan

Oleh: Ghani Purnama Grahabignews, Sumedang - Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar, Hj Itje Siti… Read More

4 minggu ago