Ketika Masalah Air Tetap Jadi Polemik, Dirtek Tirta Intan Kab. Garut Terus Berupaya Cari Solusi

Share posting

Oleh : Abah Litbang

Dirtek Perumda Tirta Intan Kabupaten Garut, Ugun wiguna ST., M.M., bersama melaksanakan rapat dengan Kasubag. Ditribusi Pusat Asep Dadan, Kacab Tarogong Kaler, Asep Santos Gunawan, S.E., Kasi Teknik Tarogong Kaler, Ondi Tanoto, dan Kasi Teknik Tarogong Kidul, R. Vendy Kresnady S. (foto oleh Abah Litbang-grahabignews.com)

Garut – Dirtek Perumda Tirta Intan Kabupaten Garut, Ugun wiguna ST., M.M, siap Berikan Layanan Prima pada Konsumen. Hal itu usai diklarifikasi dan diminta tanggapannya oleh GrahaBigNews, Senin (07/02/2022) terkait kekecawaan warga Perum Pasir Lingga Indah di kawasan Tanjung Kecamatan Tarogong Kaler Kabupaten Garut.

Kekecewaan warga setempat terkait pelayanan yang akhir-akhir ini dan  suplai air bersih yang di distribusikan oleh Perumda Tirta Intan Kabupaten Garut untuk wilayah Kecamatan Tarogong Kaler Kabupaten Garut, Ugun Wiguna memohon maaf pada semua konsumen,dan diakuinya pasca rusaknya sumur pompa yang di PUPR jl. Samarang pendistribusian air agak terganggu.

Dirtek Perumda Tirta Intan Kabupaten Garut, Ugun Wiguna bersama jajarannya melakukan cek lokasi malam hari (foto oleh Abah Litbang-grahabignews.com)

Hal itu menurutnya, bahwa  secara teknis karena kurang tekanan untuk mendorong air itu sendiri dan akhir-akhir ini debitnya mengalami penurunan yang cukup lumayan.

Tentu saja ada beberapa faktor penyebab yang mengakibatkan berkurangnya debit untuk itu  pihaknya akan berupaya menyelusuri ketiap titik untuk membetulkanya, supaya suplai air normal kembali.

“Upaya lain untuk memenuhi kecukupan air ke Konsumen akan memasang pompa pendorong di dalam tanah,” tuturnya.

Jajaran teknis dari Perumda Tirta Intan lakukan pengecekan dan perbaikan saluran air (foto oleh Abah Litbang-grahabignews.com)

 

Ketika di singgung kenapa tidak mencari sumber mata air di wilayah atas seperti daerah Cibolerang, Cikendi, dan lainnya?  supaya tidak ribet, karena  pasang pompa itu cukup dorongan Gratifikasi?

Dikatakannya untuk kedepan mungkin karena harus mencari lokasi, pengurusan ijin memerlukan birokrasi yang panjang maka  pihaknya akan berupaya terus cari inovasi guna memecahkan solusi memenuhi kebutuhan konsumen dalam penyedian air bersih dan berjanji bahwa pihaknya akan berupaya melayani secara Prima.

Dirtek Perumda Tirta Intan Kabupaten Garut, Ugun wiguna ST., M.M., bersama melaksanakan rapat dengan Kasubag. Ditribusi Pusat Asep Dadan, Kacab Tarogong Kaler, Asep Santos Gunawan, S.E., Kasi Teknik Tarogong Kaler, Ondi Tanoto, dan Kasi Teknik Tarogong Kidul, R. Vendy Kresnady S. (foto oleh Abah Litbang-grahabignews.com)

Pantauan GrahaBigNews, bahwa selaku Dirtek PDAM Tirta Intan Kabupaten Garut, Ugun Wiguna segera melakukan rapat bersama Kasubag. Ditribusi Pusat Asep Dadan, Kacab Tarogong Kaler, Asep Santos Gunawan, S.E., Kasi Teknik Tarogong Kaler, Ondi Tanoto, dan Kasi Teknik Tarogong Kidul, R. Vendy Kresnady S.

Meski masalah debit air dan pelayanan pada konsumen masih tetap jadi polemik, tapi ha itu tak menyurutkan pihak PDAM Tirta Intan untuk terus berbenah diri mencari solusi yang terbaik.

 

 

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *