Dinas PUPR Garut, Cepat Tanggap Tangani Tanah Longsor Pakenjeng.

Share posting

Oleh: Rudi Herdiana.

kiri & kanan: Kadis PUPR Garut (Hj. Luna) dan Ka. UPT PUPR Kec. Pakenjeng, Aang Ihsan. (Poto: Istimewa – grahabignews.com)

Garut – Kabupaten Garut, memang terkenal dengan sebutan daerah rawan bencana, terutama di wilayah Garut Selatan. Hari ini, Jum’at (06/03) pukul 05:30 wib kembali terjad tanah longsor, tepatnya di Sungai Sasak Saer.

Aparatur Dinas PUPR Garut Bersama Forkopimcam Pakenjeng. (Poto: Istimewa – grahabignews.com)

Menurut Ka. UPT PUPR Kec. Pakenjeng, Aang Ihsan, bahwa longsoran sepanjang 1,2 km dan menutupi jalan kabupaten di ruas jalan Cisandaan – Pakenjeng lama. Guna mengamankan lokasi di pasang garis polisi, agar titik bahaya tidak ada kendaraan yang mendekati.

Longsoran Menutupi Gorong-Gorong Sungai. (Poto: Istimewa – grahabignews.com)

“Mateial longsoran menutupi sungan dan jalan kabupaten di STA KM 04 Blok Pasir Luhur sepanjang 1,2 km menutupi sungai dan jalan kabupaten sepanjang 60 meter tertutup total dengan ketinggian mencapai 2,8 meter,” jelasnya.

kiri-kanan: Kabid Pemel Jalan dan Jembatan (Yan Yan),Kadis PUPR Garut (Hj. Luna) dan Kabid Binamarga (Hari Hardiman, S.T). (Poto: Istimewa – grahabignews.com)

Upaya yang dilakukan, lanjut Ka. UPT, segera melakukan koordinasi dengan Dinas PUPR Kab. Garut, Forkopincam Pakenjeng dan Desa setempat. Selanjutnya, mengecek lokasi bencana tanah longsor yang tertutup total, bahkan bukan saja kendaraan, pejalan kaki-pun tidak dapat melintasi.

Material Longsoran Menutupi Jalan Kabupaten. (Poto: Istimewa – grahabignews.com)

Untungnya, tutur Aang, pihak Dinas PUPR Garut cepat tanggap dengan mendatangkan alat berat (beko) sehingga bisa segera dilakukan penanganan, supaya aksebilitas masyarakat bisa kembali normal. “Alat berat sampai ke lokasi pada pukul 10:30 wib,” imbuh Aang.

Saat penanganan material longsoran dari jalan, dihadiri oleh Kadis PUPR Garut (Hj. Luna), Kabid Binamarga (Hari Hardiman, S.T), Kabid Pemel Jalan dan Jembatan (Yan Yan), Forkopincam Pakenjeng dan lainnya.

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *