Kabid PAUD Disdik Garut : “Pembinaan Penguatan Mutu Kelembagaan Diharapkan Mendapatkan Raport Sesuai Dengan Standar Pendidikan Nasional “.

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

Kabid PAUD Disdik Kabupaten Garut, H. Mohamad Yusuf, M.Pd. (foto oleh Wishnoe Ida Noor-grahabignews.com)

Gaerut – “ Tujuan dilaksanakannya sosialisasi pembinaan Akreditasi PAUD, baik Kelompok Belajar,  sekolah TK, SPS, dan TPA dalam rangka peningkatan jumlah kelembagaan itu sendiri yang memiliki Standar Nasional Pendidikan. Lebih kepada penguatan mutu kelembagaan yang di ikuti oleh 215 lembaga”.

Demikian dijelaskan oleh Kabid PAUD Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, H. Mohamad Yusuf, M.Pd pada GrahaBigNews di ruang kerjanya kawasan Pembangunan, Senin (27/07).

Dengan penguatan mutu kelembagaan, kata H. yusuf, akan terevaluasi lembaga yang masih mempunyai kekurangan baik sarana maupun prasarananya,ketenagaan, dan sebagainya  di treatment/ dikuatkan, karena lembaga dari berbagai kondisi yang ada. “ Jadi, kegiatan yang usai kami laksanakan itu sebagai upaya pemantapan mutu dan tuntunan yang disesuaikan dengan Standar Nasional Pendidikan”.

Sehingga lanjutnya, diharapkan adanya peningkatan yang dicapai oleh tiap lembaga, baik kualitas dan kuantitas mutu Standar Pendidikan PAUD, dan DIKMAS berupa raport dari tiap-tiap lembaga itu sendiri.

Menurutnya, bahwa dari jumlah lembaga secara keseluruhan yang ada di Kabupaten Garut, meski tidak semuanya hadir mengingat keterbatasan tempat, dan kita mengikuti protocol kesehatan masa pandemic Covid-19 ini, kegiatan tetap bisa dilaksanakan,dan sasaran bagi para lembaga bisa meningkatkan mutu pendidikannya, sehingga nantinya diharapkan mendapatkan  raport  sesuai dengan Standar Pendidikan Nasional itu sendiri.

Mengakhiri penjelasannya pada GrahaBigNews, H. Yusuf menandaskan, bahwa lembaga pendidikan pada Bidang PAUD, dan Pendidikan Masyarakat atau DIKMAS di Kabupaten Garut itu cukup banyak. Untuk itu, sangat diperlukan adanya lembaga-lembaga pendidikan di masing-masing wilayahnya yang bisa memenuhi Standar Nasional Pendidikan, melalui sosialisasi Pembinaan Penguatan Mutu Kelembagaan adalah proses menuju tercapainya “raport” dalam proses akreditasi selanjutnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *