Berita

DPMPT Garut Terima Penghargaan Sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori Baik dari Kemen PAN-RB

Share posting

Oleh ; Wishnoe Ida Noor

Petugas DPMPT memberikan pelayanan berkaitan perizinan dan penanaman modal, di kantor DPMPT, Jalan Patriot, Kelurahan Sukagalih, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut. (Foto : Dok. Diskominfo Garut-gahabignews.com)

Garut – Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu (DPMPT) Kabupaten Garut, menerima penghargaan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Kemen PAN-RB) Republik Indonesia, sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan publik dengan Kategori Baik (B). Dalam Kesempatan Upacara Pengibaran Bendera Tanggal 17 Maret 2021, Penghargaa itu diserahkan Bupati Garut, Rudy Gunawan, kepada Kepala DPMPT, Eko Yulianto, di Lapang Setda, Rabu (17/3/2021).

Sekretaris DPMPT Garut, Satria Budi, Rabu (17/3/2021), mengatakan, Kabupaten Garut menerima penghargaan setelah melalui berbagai penilaian yang dilakukan oleh Kemen PANRB.

Ia menuturkan dengan adanya penghargaan ini menjadi tantangan tersendiri dalam menghadapi era digitalisasi. “Tantangan ke depan dengan kemajuan teknologi di era digitalisasi diharapkan masyarakat penerima pelayanan publik dapat menyesuaikan dengan kemajuan tersebut,” ujar Satria.

Sebagai salah satu dinas yang menaungi keterkaitan dengan perizinan, lanjut Satria, pihaknya mengajak masyarakat untuk melakukan segala perizinan dengan mendatangi langsung DPMPT Garut. “Kami selalu terbuka dalam  memberikan pelayanan, dan kepada masyarakat bisa langsung berkomunikasi dengan dinas kami keterkaitan ada hal hal yang harus dikomunikasikan dengan kami, (diharapkan) tidak mempergunakan pihak-pihak lain untuk menjaga hal-hal yang tidak diharapkan.” pungkasnya.

Bingung Ingin Kuliah yang Berkualitas? Klik aja Link di bawah ini !!!

http://pmb.fteknikuniga.ac.id

 


Share posting
wishnoe ida

Recent Posts

Dandim 0611/Garut Tinjau Lokasi Tanah Longsor dan Bangunan Terdampak Gempa

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut – Dandim 0611/Garut Letnan Kolonel Czi Dhanisworo, S.Sos meninjau lokasi… Read More

7 hari ago

Budidaya Tanaman Sehat dengan Pupuk Organik

Oleh: Yani Supriatna, MP Grahabignews, Garut - Dinas Pertanian Kabupaten Garut berkolaborasi dengan Balai Perlindungan… Read More

2 minggu ago

Optimalisasi Penanganan Sampah, Patuhi Jam Buang Sampah

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Garut terus gencar mengatasi… Read More

2 minggu ago

DPK KNPI Kec. Bayongbong, Bagikan 200 Bungkus Takjil

Oleh: Gun Gun Imat Grahabignews, Garut - Berbagi kebahagiaan di Bulan Suci Ramadhan, berupa berbagi… Read More

4 minggu ago

Anggota DPR RI Komisi IV, Support Bazar Murah Dinas Pertanian Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Menjelang Hari Besar Umat Islam, tepatnya Hari Raya Idul… Read More

4 minggu ago

Golkar Peduli Berbagi Berkah Ramadhan

Oleh: Ghani Purnama Grahabignews, Sumedang - Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar, Hj Itje Siti… Read More

4 minggu ago