Pemerintah

Wabup Garut Tinjau Pustu di Desa Bojong Kidul

Share posting

Oleh: Wishnoe Ida Noor

Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman melakukan monitoring di Puskesmas Pembantu (Pustu) Desa Bojong Kidul, Kecamatan Pameungpeuk, Sabtu (25/9/2021). (Foto: Yogi Budiman/ Diskominfo Garut – grahabignews.com)

Garut – Wakil Bupati (Wabup) Garut, dr. Helmi Budiman meninjau Puskesmas Pembantu (Pustu) Desa Bojong Kidul, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut, Sabtu (25/9/2021). Kegiatan ini sebagai bagian dari rangkaian kunjungan kerjanya di wilayah di selatan Garut.

Wabup Garut mengatakan, saat ini Pemerintah Kabupaten Garut sedang melaksanakan perbaikan-perbaikan untuk menunjang pelayanan yang baik untuk masyarakat, salah satunya dengan pendirian pustu.

“Jadi untuk Puskesmas Alhamdulillah hampir semuanya sudah ada perbaikan-perbaikan, rehab maupun pembangunan yang baru, sekarang kita fokus bagaimana agar pustu-pustu ini bisa melayani langsung masyarakat,” ucap Wabup.

Untuk Pustu di Desa Bojong Kidul sendiri, menurut Wabup, akan dibangun kembali pada tahun ini melalui anggaran perubahan, mengingat kondisi puatu yang ada kurang layak.

“Nah salah satu yang diusulkan adalah ini yang (pustu) Bojong Kidul, tapi ternyata ini tanahnya kan punya desa, nah desa mau dijadikan sebagai GOR, makannya kita minta putusan dari desa apakah kita akan bangun di sini di tempat desa  atau tidak ya, jadi kita tunggu (keputusannya),” ucapnya.

Helmi Budiman menuturkan, peran dan fungsi dari pustu ini sangat penting di masyarakat mengingat jarak yang sangat dekat dengan masyarakat yaitu berada di tingkat desa.

“(Fungsi pustu) tentu sangat vital, karena pustu itu pelayanan pertama yang dapat dijangkau oleh masyarakat, karena letaknyakan di desa,” pungkasnya.


Share posting
rudi herdiana

Recent Posts

Dandim 0611/Garut Tinjau Lokasi Tanah Longsor dan Bangunan Terdampak Gempa

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut – Dandim 0611/Garut Letnan Kolonel Czi Dhanisworo, S.Sos meninjau lokasi… Read More

1 minggu ago

Budidaya Tanaman Sehat dengan Pupuk Organik

Oleh: Yani Supriatna, MP Grahabignews, Garut - Dinas Pertanian Kabupaten Garut berkolaborasi dengan Balai Perlindungan… Read More

2 minggu ago

Optimalisasi Penanganan Sampah, Patuhi Jam Buang Sampah

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Garut terus gencar mengatasi… Read More

3 minggu ago

DPK KNPI Kec. Bayongbong, Bagikan 200 Bungkus Takjil

Oleh: Gun Gun Imat Grahabignews, Garut - Berbagi kebahagiaan di Bulan Suci Ramadhan, berupa berbagi… Read More

4 minggu ago

Anggota DPR RI Komisi IV, Support Bazar Murah Dinas Pertanian Garut

Oleh: Rudi Herdiana Grahabignews, Garut - Menjelang Hari Besar Umat Islam, tepatnya Hari Raya Idul… Read More

4 minggu ago

Golkar Peduli Berbagi Berkah Ramadhan

Oleh: Ghani Purnama Grahabignews, Sumedang - Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar, Hj Itje Siti… Read More

1 bulan ago