Takjil dari MPC Pemuda Pancasila Purwakarta Bagi Pejalan Kaki dan Pengendara

Share posting

Oleh: Nurlaela

Hj. Nina Heltina, Ketua Ormas MPC Pemuda Pancasila (PP) Sekaligus Anggota DPRD Kab. Purwakarta. (Foto: Istimewa – grahabignews.com)

grahabignews.com, Purwakarta – Organisasi Masyarakat (Ormas) MPC Pemuda Pancasila (PP) berbagi makanan dan minuman untuk berbuka puasa (takjil) gratis kepada para pejalan kaki, pengendara roda dua (Motor) dan roda empat (Mobil).

Kegiatan tersebut, dilaksanakan sekitar Pertigaan Jalan Baru, Taman Pembaharuan, Jalan Veteran Kecamatan Kota Purwakarta dan sejumlah titik baik di Perkotaan serta Pedesaan Kabupaten Purwakarta, Sabtu (08/04).

Hj. Nina Heltina, Ketua Ormas MPC Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Purwakarta, tidak diragukan kepeduliannya kepada sesama dan terbukti berhasil duduk di kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Purwakarta.

Sekjen Pemuda Pancasila, Asep Kurniawan yang Akrab di Panggil Papet. (Foto: Istimewa – grahabignews.com)

Sebagai wakil rakyat, Nina paham perlunya peduli termasuk dijalanan dengan berbagai kegiatan warga, terkadang mereka sibuk dan tidak sempat untuk berbuka bersama dengan keluarga di tempat tinggal masing-masing.

“Bagi-bagi takjil ini merupakan momen terbaik dapat memberi manfaat pada sesama, terutama pengguna jalan yang tidak sempat berbuka puasa bersama keluarga, bulan suci ini merupakan bulan yang penuh berkah untuk berbagi bersama,” ucap Nina.

Kegiatan semacam ini, jelas Nina, merupakan agenda Tahunan MPC Pemuda Pancasila sebagai bentuk nyata peduli dan silaturahmi antara Pemuda Pancasila dan warga masyarakat. “Alhamdulillah, disambut hangat warga Purwakarta,” ucap dia.

Berbagi Makanan Dan Minuman Untuk Berbuka Puasa (Takjil) Gratis. (Foto: Istimewa – grahabignews.com)

keberadaan PP dirasa sangat bermanfaat, selalu konsen dengan kepentingan masyarakat di berbagai bidang, sejauh ini sudah terbukti kerja nyata dari kiprahnya yang pro rakyat.

Sekjen Pemuda Pancasila, Asep Kurniawan yang akrab di panggil Papet menyampaikan, kegiatan sosial di bulan suci Ramadhan kali ini, kita bagikan sebanyak 2023 takjil yang  tersebar di beberapa titik baik perkotaan dan pedesaan secara serentak.

“Tempat ini (sekitar jalan Taman Pembaharuan) berdekatan pertigaan Jalan Baru/Jalan Veteran/Jalan Kemuning, sebagai titik diberikannya secara simbolis penghargaan sertifikat dan pemberitahuan kepada anggota, bahwa sebentar lagi kita akan berakhir masa kepengurusan MPC Kabupaten Purwakarta,” ungkapnya.

(Foto: Istimewa – grahabignews.com)

Lanjut Papet, persiapan yang dilakukan murni dari internal sendiri, dan ini salah satu komitmen kami terhadap masyarakat berbagi antar sesama di bulan suci Ramadhan, selanjutnya pembagian piagam sertifikat Apel Siaga Kesetiaan apresiasi dari Koti MPC Pemuda Pancasila.

“Pembagian piagam Sertifikat, disampaikan langsung oleh Ketua Hj. Nina Heltina atas kesiagaan peserta Apel Siaga Kesetiaan pada MPW Pemuda Pancasila 19 Maret 2023 lalu, 5000 orang pasukan yang ikut dari Purwakarta ke Jawa Barat, dan kali ini bentuk sosial kita terhadap masyarakat berbagi takjil, semoga bermanfaat dan berkah,” harap Papet.


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *