Kades Terpilih Encang Yayat Siap Bangun Desa Talagawangi

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

Kades Terpilih Encang Yayat Siap Bangun Desa Talagawangi (foto oleh Wida Heryani-grahabignews.com)

Grahabignews.com, Garut – Senin (19/06/2023) Usai dilantik oleh Bupati Garut, H. Rudy Gunawan pada hari Jumat tanggal 16 Juni 2023 di Pendopo dalam perhelatan Pilkades Serentak 2023 yang menalan biaya sebasar 5 Miliar Rupiah, kini para Kades terpilih akan mulai menjalankan tugasnya.

Seperti halnya Kades Talawangi Kecamatan Pakenjeng Kabupaten Garut, Encang Yayat dirinya sadar benar apa yang harus dilakukannya di dalam mengemban amanat rakyatnya dengan tugas dan tanggungjawabnya.

Apa yang disampaikan oleh Bupati Garut dalam amanatnya ketika dirinya dilantik yaitu meningkatkan IPM dan mengentaskan kemiskinan, itu akan dijalankannya semaksimal mungkin dan itu artinya bahwa dirinya akan membangun DesaTalagawangi disemua sektor guna kemajuan desa itu sendiri.

Menurutnya untuk mengimplementasikan tugas dan tanggungjawabnya tersebut, diperlukan kerjasama yang baik dengan semua jajarannya juga dorongan dari semua warga masyarakatnya terutama dalam hal pengelolaan anggaran agar tepat guna, tepat sasaran dan bermanfaat bagi warganya.

“Dengan terpilihnya saya sebagai Kepala Desa di Talagawangi Kecamatan Pakenjeng Kabupaten Garut, saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak atas kepercayaan ini, insya Alloh saya siap memajukan Desa yang saya pimpin dengan support dari semua pihak tentunya,” pungkas Yayat.

Peliput : Wida Heryani

Penulis&Editor : Wishnoe Ida Noor

 

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *