DPC PDIP Gelar Konsolidasi Organisasi Musyawarah Anak Cabang Se- Kabupaten Sumedang
Oleh : Ghani Purnama7 Abah Cecep
Sumedang – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Sumedang, gelar Konsolidasi Organisasi Musyawarah Anak Cabang Se- Kabupaten Sumedang. Bertempat di GOR Tadjimalela, jalan Pangeran Kornel, Kelurahan Pasanggrahan Baru, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang. Pada hari Minggu (08/03).
Terlihat tampil didepan, Dr. H. TB Hasanuddin, SE., MM, dalam sambutannya berucap selamat kepada para Pengurus Anak Cabang (PAC) yang baru dan bagi yang demisioner di harapkan harus tetap mendukung terhadap keputusan Partai dan tetap berjuang bersama PDIP. Karena patut kita pahami keutamaan kiat- kiat menjadi Kader adalah royalitas dan integritasnya terhadap PDIP.
Hal serupa diungkapkan Dr. Abdy Yuhana, SH., MH, dalam kapasitas sambutannya mewakili DPD PDIP Provinsi Jabar, menyampaikan pesan dari Ketua DPD yang tidak bisa berkenan hadir, berharap terus laksanakan Konsolidasi Organisasi Musancab serentak kali ini, dengan kondusif, aman dan lancar. Konsolidasi Partai harus dibangun dimulai dari aspirasi bawah tingkat RW ke Musran, Musancab dan Muscab. Kita harus tetap solid dan bersatu untuk memperjuangkan PDIP agar tetap jaya, selalu menang dan selalu ada dihati rakyat.
Sisi lain, Ketua DPC PDIP Sumedang Irwansyah Putra, ketika ditemui grahabignews.com usai acara tersebut, berucap syukur dan terima kasih kepada semua pihak, atas terselenggaranya Konsolidasi Musancab kali ini, dengan berjalan aman dan lancar. Agenda kaderisasi lima tahunan ini, selalu kami laksanakan untuk pemilihan kepengurusan ditingkat Kecamatan. Karena kami ingin mempertahankan dan lebih meningkatkan kemenangan di Pileg, Pilpres dan Pilkada mendatang,” ungkapnya.
“Alhamdulillah, Sumedang menjadi DPC terbaik dari seluruh Kabupaten/ Kota yang ada di Jawa Barat. Kita sadar keberhasilan tersebut bukan bukan hasil perorangan, akan tetapi konsisten bergerak bersama dijalur gotong royong,” tegasnya.
Sebut Irwansyah, dengan penambahan kepengurusan pada tingkat RW (anak ranting) yang ada di Desanya masing- masing, tujuannya berharap agar aspirasi masyarakat dapat lebih terjaring lagi jangkauannya, oleh kader PDIP untuk ditindak lanjut sampai ke tingkat Pusat,” pungkasnya.