Kakancab BRI Kab. Garut Berharap GrahaBigNews Menjalankan Tugasnya Sebagai Kontrol Sosial

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

Kakancab BRI Kab. Garut Berharap GrahaBigNews Menjalankan Tugasnya Sebagai Kontrol Sosial 9foto oleh Wishnoe Ida Noor-grahabignews.com)

 

Garut – Litbang GrahaBigNews, Abah Cecep dan crew, Elis Rosita melakukan silaturrahmi dan koordinasi dengan Kepala Kantor Cabang BRI Kabupaten Garut, Winarno Pranghutomo di ruang kerjanya, Jl. Ahmad Yani, Senin (09/3). Terkait pencapaian kinerja BRI di bawah kepemimpinannya juga kehadiran media online GrahaBigNews.

Kakancab BRI Kab. Garut , Winarno Pranghutomo (foto oleh Wishnoe Ida Noor-grahabignews.com)

Dalam obrolan yang penuh kekeluargaan, Winarno Pranghutomo menjelaskan, bahwa pencapaian kinerja BRI dari 30 unit yang tersebar di seluruh Kecamatan yang ada di Kabupaten Garut, tak lepas dari peran serta semua pihak dan Insya Allah lanjutnya hal itu akan ditingkatkan lagi.

Sementara lanjutnya, terkait kehadiran GrahaBigNews, Winarno memberikan apresiasinya dengan harapan semoga lancar dan sukses selalu serta tetap menjalankan tugas kejurnalistikannya sesuai aturan yang berlaku dalam kode etik kejurnalistikan itu sendiri.

Litbang GrahaBigNews, Abah Cecep Bersama Kakancab BRI Garut, Winarno Pranghutomo (foto oleh Wishnoe Ida Noor-grahabignews.com)

“Selaku pimpinan di BRI Cabang  Kabupaten Garut, saya mengucapkan selamat, semoga GrahaBigNews sukses selalau, dan menjadi kontrol sosial serta memberikan manfaat bagi para pembacanya, termasuk pencapaian kinerja dari BRI,” ujarnya ramah dan bersahaja.

Sesuai dengan visi misinya, yaitu Harmoni Membangun Komunikasi, Winarno memandang positif dan hal itu menurutnya memang harus dilakukan untuk sama-sama membangun tatanan pemerintah kea rah yang lebih baik, terutama dalam membantu perekonomian masyarakat menengah ke bawah, pungkasnya.


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *