Apresiasi BEM FE UNIGA Atas Agenda Ngobrol Sambil Ngopi

Share posting

Oleh: Rudi Herdiana

kanan: President BEM Fakultas Ekonomi UNIGA, Muhamad Yakub. (Foto: Rudi Herdiana – grahabignews.com)

Garut – Kami dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi (BEM FE) UNIGA sangat terkesan dengan acara ngobrol sambil ngopi yang di gagas Komunitas Bersama Talangseng Bisa.

Hal tersebut diungkapkan President BEM FE UNIGA, Muhamad Yakub saat diwawancara GrahaBigNews. usai kegiatan tersebut, Sabtu (25/12).

Menurut dia, Komunitas Bersama Talangseng Bisa sangat well come terhadap kehadiran Mahasiswa dan enak untuk berdiskusi. Bahakan saat berdiskusi, muncul ide-ide baru dan semangat baru untuk mengelola kawasan Talangseng.

BEM Fakultas Ekonomi UNIGA, Bergabung dlam Acara Ngobrol Sambil Ngopi di Kawasan Talangseng. (Foto: Rudi Herdiana – grahabignews.com)

Kehadiran BEM FE UNIGA ke kawasanan Talangseng, yaitu melaksanakan kegiatan latihan dasar kepemimpinan.

“Insya Allah, kami siap membantu ide atau gagasan demi kemajuan Talangseng, juga akan membantu dari segi promosi keberadaan kawasan Talangseng melalui media yang kita punya,” imbuhnya.

Tak lupa dirinya berpesan, agar asset Pemerintah dikelola dengan baik, terutama terkait akses jalan dan lahan parker yang di rasa kurang optimal.

“Semoga kedepannya kawsan Talangseng lebih maju dan berkembang, sehingga dapat menarik perhatian pengunjung, guna menikmati keasrian alam pedesaan di Garut Kota melalui kawasan Talangseng,” pungkasnya.

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *