Bakesbangpol Kab. Garut Gelar Peningkatan Peran Fungsi Ormas/LSM

Share posting

Liputan Khusus

Oleh : Wishnoe Ida Noor

Ketua Pelaksana kegiatan Peningkatan Peran Fungsi Ormas/LSM di Kabupaten Garut, Drs. H. Nurrodin, M.Si (foto oleh Wishnoe Ida Noor-grahabignews.com)

Garut – Dalam rangka pemberdayaan dan pengawasan Organiaasi Ke masyarakatan, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Garut menggelar kegiatan Peningkatan Peran Fungsi Ormas/LSM di Kabupaten Garut dengan tema ” Mewujudkan Ormas sebagai Mitra Pemerintah yang Berkualitas, Mandiri, dan Berperan Aktif Dalam Pembangunan Bangsa dan Negara Menuju Garut yang Bertaqwa, Maju, dan Sejahtera.

Acara tersebut dilaksanakan di Rancabango Hotel&Resort, Jl. Ngontong Rancabango Kecamatan Tarogong Kaler Kabupaten Gatut, Kamis (15/09/2022. Dihadiri oleh Wakil Bupati Garut, H. Helmi Budiman, Kaban Kesbangpol, Drs. H. Nurrodin, M.Si., Kabid Tahbang, Asep Ertanto, S.IP., M., Narasumber dari Akademisi, H. Mahyar, S.H., pengarahan dari Kodim 0611 Garut, Kasat Intelkam Polres Garut, Tim Terpadu Pengawasan Ormas/LSM, dan para pengurus dari berbagai Ormas yang ada di Kabupaten Garut.

Para peserta kegiatan  Pelaksana kegiatan Peningkatan Peran Fungsi Ormas/LSM di Kabupaten Garut,  (foto oleh Wishnoe Ida Noor-grahabignews.com)

Dalam sambutannya, Ketua Pelaksana kegiatan Peningkatan Peran Fungsi Ormas/LSM di Kabupaten Garut, Drs. H. Nurrodin selain mengucapkan terimakasih atas kehadiran Wakil Bupati, dan para peserta kegiatan diiringi harapan bahwa Bakesbangpol Kabupaten Garut menyelenggarakan pasilitasi peningkatan kapasitas organisasi kemasyarakatan di Kabupaten Garut, dan ada  hal pokok yang diharapkan yaitu kita ingin berupaya meningkatkan pemahaman para pengurus atau anggota organisasi kemasyarakatan di Kabupaten Garut tentang peran, tugas pokok dan fungsi lembaga sosial kemasyarakatan sesuai undang-undang terkait organisasi dan kemasyarakatan.

Para peserta kegiatan  Pelaksana kegiatan Peningkatan Peran Fungsi Ormas/LSM di Kabupaten Garut,  (foto oleh Wishnoe Ida Noor-grahabignews.com)

Berikutnya kata H. Nurrodin, kita ingin membangun kolaborasi kebersamaan antara Pemerintah dengan para pemangku kepentingan di Kabupaten Garut khususnya yang bernaung dalam organisasi kemasyarakatan untuk secara bersama-sama memberikan masukan saran, pendapat kaitan dengan kemajuan Pemerintahan di Kabupaten Garut.

Yang ke tiga, bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk melakukan upaya pemahaman secara bersama-sama tentang pembagian peran Pemerintah, peran sektor swasta, orgaisasi kemasyarakatan termasuk peran pihak-pihak lain dalam rangka mewujudkan visi Pemerintah Kabupaten Garut.

Para peserta kegiatan  Pelaksana kegiatan Peningkatan Peran Fungsi Ormas/LSM di Kabupaten Garut,  (foto oleh Wishnoe Ida Noor-grahabignews.com)

“Intinya, bahwa meningkatnya pemahaman organisasi kemasyarakatan terhadap perundang-undangan tentang Ormas dan peningkatan pemahaman tentang peran pokok, tugas dan fungsi masing-masing, membangun kolaborasi secara bersama-sama semua stakeholder dalam rangka menuju terwuudnya visi Pemerintah di Kabupaten Gart.

Diakhir sambutannya,Kontribusi rekan-rekan Ormas di Kabupaten Garut dari 600 Ormas yang tercatat di Bakesbangpol Kabupaten Garut, dan 413 Ormas yang aktif sangat diakuinya Alhamdulillah cukup positif di dalam menjaga dinamika kegiatan di Kabupaten Garut.

 

 

 

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *