Ahmad Bajuri Tilai Terkait Bank Emok Komunikasi Antara Bupati Dan DPRD Kab. Garut, Lemah Harusnya Duduk Bersama

Share posting

Oleh : Hidir Hidayat, S.Pd.

Achmad Bajuri, SE., MM Ketua DPD APKN Kabupaten Garut (foto file pribadi-grahabignews.com)

Garut – Pandangan lain datang dari Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat, H.Ahmad Bajuri, SE.,ME.,terkait dengan maraknya pemberitaan terkait Bank Emok.

“Kemarin saya berbicara bagaimana hal ini tidak membuat stress masyarakat dengan banyaknya multitafsir, terkait penyelesaian Bank Emok yang sebenarnya bukan muncul hari ini, sebelum corona juga sudah muncul,”ujar Ahmad Bajuri.

Bajuri menegaskan, apakah sudah ada tanggapan dari pemerintah, baik eksekutif ataupun legislatif, tidak tahu persis, cuman hari ini muncul dengan kondisi seperti ini dan masyarakatpun terjebak dengan munculnya perbedaan pandangan, baik eksekutif maupun legislatif terkait masalah ini, menunjukan komunikasi kedua lembaga ini lemah.

Ahmad Bajuri mengatakan, bahwa kedewasaan dan kematangan seorang pemimpin akan terlihat dengan kejadian ini.

“Saya melihat dari sisi positif pemerintah ingin membantu, saya melihat fungsi DPRD sebagai mitra, saya tidak tau persis, cuman saya melihat komunikasi kedua lembaga ini lemah, “imbuh Ahmad Bajuri.

Ahmad Bajuri mengatakan solusi terbaik ditengah permasalahan ini,  kenapa kedua lembaga itu tidak duduk bareng? Dari pada kita bermain di media, kenapa kita tidak duduk bareng? “, Tanyanya.

Menurutnya, bahwa DPRD bisa melakukan komunikasi, undang Bupati,jadi jangan sampai buat masyarakat jadi bingung, dan membuat masyarakat jadi terkotak -kotak antara pro dan yang kontra, “pungkas Ahmad Bajuri.

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *