Masyarakat Sebagai Poin Utama Untuk Armada Transportasi

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Garut, Suherman, di kantornya, Jalan Merdeka, Desa Haurpanggung, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Rabu (23/12/2020). (Foto : Muhamad Azi Zulhakim/Diskominfo Garut-grahabignews.com)

Garut – Saat ini moda transportasi sudah semakin beragam ditemui di tengah masyarakat, entah itu moda transportasi konvensional, ataupun transportasi online.

Meskipun demikian, masyarakat sebagai penumpang dari para armada transportasi tetap menjadi poin utama bagi keberlangsungan para pemilik transportasi.

“Sekarang masyarakat kan sudah jadi orang yang paling utama untuk dilayani, biar nanti masyarakatlah yang akan memilih kemana sesuai kehendaknya,” ujar Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Garut, Suherman, di Kantornya, Jalan Merdeka, Desa Haurpanggung, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Rabu (23/12/2020).

Menurut Suherman, selama keberedaan transportasi online tidak bersinggungan dengan transportasi konvensional, pihaknya akan memberikan dukungan bagi keberlangsungan transportasi daring (dalam jaringan) ini. “Saya kira itu (driver online) merupakan layanan yang penting bagi kami mereka tidak mengganggu jalur yang sudah ada, artinya tidak boleh masuk terminal, tidak boleh misalkan masuk pangkalan yang sudah (ada), dalam hal ini Dinas Perhubungan, terus memberikan support,” ucapnya.

Ia berharap para pemilik transportasi terus memperhatikan kualitas layanan. “Harapan dari kami kepada seluruh pemangku terutama pemilik-pemilik transportasi, transportasi apapun saya mohon ini harus betul-betul lifestyle,  dalam artian memberikan pelayanan harus prima, supaya masyarakat lebih cenderung lebih safety menggunakan armada tertentu,” ungkap Suherman.

Apalagi di masa pandemi, laniut Suherman, setiap armada harus siap siaga memenuhi perlengkapan pendukung protokol kesehatan. “Karena persiapan tadi, nyaman, kemudian indah, enak, ya berbagai macam perlengkapan kebutuhan protokol kesehatan masa pandemi, tentu semua armada itu harus siap siaga, supaya tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan.” pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *