Obrolan Santuy Melepas Penat FKDM Kab. Garut Gelar Silaturahmi dan Evaluasi

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

Obrolan Santuy Melepas Penat FKDM Kab. Garut Ajang Silaturahmi dan Evaluasi (foto oleh Wishnoe Ida Noor-grahabignews.com)

Garut – Sambil melepas penat dari rutinitas profesi masing-masing, kiranya kumpul bersama untuk bersilaturahmi, bertukar pikiran, dan sama-sama mengevaluasi sejauhmana kiprah dan kinerja yang telah dilaksanakan.

Hal itu dilakukan oleh Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kabupaten Garut, Risan Sugiyasin, M.Pd., bersama Sekretaris, Andri Rahmandani, SE., yang membuka ruang santuy ngopi bareng jajarannya di Kedai Kopi Patriot Jl. Patriot- Simlim, Kelurahan Sukagalih Kecamatan Tarogong Kidul, Selasa (28/06/2022).

Pada kesempatan tersebut, obrolan ringan dibuka oleh Sekretaris FKDM Kabupaten Garut, Andri Rahmandani, SE., yang memberikan waktu pada rekan-rekan jajarannya dengan point terkait situasi dan kondisi stabilitas dari semua tatanan Pemerintahan baik bidang ekonomi, pendidikan, sosial, agama, politik, budaya, sosial, dan pertahanan keamanan serta kajian hukum terkait dana yang sifatnya hibah.

Obrolan kian hidup manakala persefsi dari Wakil Ketua FKDM yang membidangi divisi Ekonomi tapi pemerhati perkembangan politik juga, Imam Solahudin, ST., S.Ag., M.Si., dan gayung bersambut dengan timpalan persepsi dari Bah Janur, pak Riswanda, Dr. Jaenudin, serta Kang Hafidz Aly.

Mereka sama-sama flasback bagaimana perkembangan yang terjadi dari rentetan peristiwa ketika  PEMILU Tahun 2019 dengan segala dinamikanya, suka dukanya, dan nalisis-analisis dari para inohong yang sekarang sudah digadang-gadang bakal meramaikan kancah perpolitikan di Negara kita.

Hal-hal urgent yang mereka bincangkan sebelum menimati minuman segar khas Kedai Kopi Patriot, berujung dengan obrolan beranalogi yang dalam maknanya.

Diakhir obrolan, Ketua FKDM Kabupaten Garut, Risan Sugiyasin berharap agar pertemuan ini membawa berkah, semua jajarannya diberikan kesehatan lahir bathin, dan penuh berkah serta lancar di dalam menjalankan tugas dengan profesinya masing-masing dengan tugas yang berbeda namun tetap solid di lapangan.

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *