FKDM Kab. Garut Salurkan Sembako Pada Warga Pameungpeuk Terkena Banjir

Share posting

Oleh : Wishnoe Ida Noor

A.Hafid menyerahan Bantuan Secara simbolis pada warga (foto istimewa-grahabignews.com)

Garut – Peristiwa banjir bandang di wilayah Garut Selatan, tepatnya pada malam Jum’at tanggal 22 September 2022 akibat intensitas hujan yang tinggi, dan tiada henti sehingga telah menyebabkan berbagai musibah yang menimpa warga, selain sarana jalan sebagai akselerasi roda kehidupan bagi mereka terputus.

A.Hafid menyerahan Bantuan Secara simbolis pada warga (foto istimewa-grahabignews.com)

Atas peristiwa tersebut, tak hanya Pemerintah Daerah saja yang turun tangan, dari berbagai elemen turut andil memberikan kepeduliannya pada sesama yang tertimpa musibah banjir.

A.Hafid menyerahan Bantuan Secara simbolis pada warga (foto istimewa-grahabignews.com)

Berdasarkan data yang masuk ke Redaksi GrahaBigNews, bahwa salah satu pengurus dari Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kabupaten Garut, A. Hafid menjelaskan bahwa, pada hari Minggu (25/09/2022) telah dilaksanakan Giat Bakti sosial penyaluran Bantuan sembako kepada sebagian warga Kp. Kaum Lebak RW. 07 Desa Pameungpeuk Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Garut yang terdampak banjir bandang pada malam Jum’at Lalu (22/09/2022).

A.Hafid menyerahan Bantuan Secara simbolis pada warga (foto istimewa-grahabignews.com)

Dengan bantuan sembako tersebut, pihaknya berharap dapat sedikit mengurangi beban warga masyarakat yang terkena musibah banjir, meskipun tidak seberapa.

A.Hafid menyerahan Bantuan Secara simbolis pada warga (foto istimewa-grahabignews.com)

A.Hafid juga mengucapkan terimakasih kepada para Dermawan yang telah berpartisipasi menyisihakan rejekinya untuk saudara-saudara yang tengah tertimpa musibah banjir di Pameungpeuk Kabupaten Garut.

A.Hafid menyerahan Bantuan Secara simbolis pada warga (foto istimewa-grahabignews.com)

“Semoga saja menjadi amal sholeh dan amal ibadah,  serta dibalas oleh Allah SWT dengan rejeki yang berlipat Ganda,” harapnya mengkhiri penjelasan singkat pada GrahaBigNews.

 

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *