Apresiasi Sekmat Banyuresmi Di Upacara HUT RI Ke-77

Share posting

Oleh : Lilis Yuliati, M.Pd

Sekmat Banyuresmi, Ahmad Ruhiat Budiman, S.Ip. (foto oleh Liis Yuliati-grahabignews.com)

Garut – Usai melaksanakan upacara pada peringatan HUT RI Ke-77 DI sma 25 Kecamatan Banyuresmi, GrahaBigNews melakukan wawancara singkat dengan Sekmat Banyuresmi, Ahmad Ruhiat Budiman, S.Ip, Rabu (17/08/2022).

Selaku Ketua Perayaan Hari Besar Nasional (PHBN), Sekmat Banyuresmi, Ahmad Ruhiat Budiman, S.Ip,   menjelaskan pada GrahaBigNews terkait dialihkannya pelaksanaan Upacara di dalam memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) Ke-77 yang semula di rencanakan di lapang Parung Bagendit, namun karena persiapannya belum maksimal sehingga dialihkan di SMA 25.

Sisi lain lanjutnya bahwa untuk Kecamatan Banyuresmi belum memiliki lapangan yang representatif.

Ahmad Ruhiat Budiman memberikan apresiasinya, Alhamdulillah untuk Kecamatan Banyuresmi dari awal pelaksanaan upacara memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-77 ini sampai selesai bisa berjalan lancar dan sukses.

Untuk itu pihaknya mengucapkan terimakasih pada semua pihak yang terlibat di dalamnya, sehingga acara ini bisa berlangsung dengan baik.

Dirinya berpesan pada para generasi muda untuk ditingkatkan dalam segi pengetahuan, berbudi pekerti yang luhur,  sementara terkait progress pembangunan di Kecamatan Banyuresmi, semua berjalan sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan, pungkas Sekmat Banyuresmi, Ahmad Ruhiat Budiman, S.Ip.

 

 


Share posting

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *